Kamis, 17 November 2011

Menambah Wawasan

Wawasan merupakan ilmu yang penting dalam kehidupan seseorang. Disinilah pertanyaan yang sering muncul, bagaimana cara menambah wawasan atau ilmu kita? Sebetulnyamenambah wawasan sangat mudah atau sederhana. Berikut ada beberapa cara yang dapat membantu menambah wawasan kita.

Cara yang pertama dan yang paling sederhana adalah membaca. Wawasan dapat diperoleh dari kita sering-sering membaca buku, koran, artikel, atau apapun yang mampu memberikan ilmu yang bermanfaat atau berdampak baik bagi diri kita. Membaca tentu akan membuka pikiran kita tentang apa yang sedang dibaca. Setelah membacanya tentu kita akan melakukan apa yang telah kita baca untuk memperoleh sesuatu yang baru dan yang paling penting adalah bermanfaat bagi kita.

Kedua adalah mendengarkan radio atau menonton televisi. Mendengarkan radio dan menonton televisi yang sedang membahas tentang ilmu pengetahuan atau membahas tentang kemajuan jaman akan berdampak baik pada wawasan kita. Itu dikarenakan otak akan bekerja dengan sendirinya dan mengolah informasi tersebut sehingga ada ilmu yang dapat kita peroleh.

Cara ketiga adalah memperhatikan alam sekitar. Alam sekitar memang banyak memberikan wawasan kepada manusia tergantung pada manusia itu sendiri bagaimana cara menerimanya. Belajar dari alam sekitar juga mampu memberikan hal positif terhadap pribadi kita, seperti tidak untuk merusak alam karena alam sangat berperan penting dalam kehidupan manusia. Sejak dahulu, manusia belajar bagaimana cara bertahan hidup dan bagaimana cara memanfaatkan apa yang telah disediakan oleh alam untuk kehidupan manusia. Tetapi pada saat ini banyak orang yang memanfaatkan alam secara berlebihan dan mulai banyak terjadi bencana alam karena ulah manusia itu sendiri. Semua terjadi karena wawasan yang mereka miliki digunakan tak semestinya, sehingga dapat merugikan banyak orang.

Cara yang sering kita lakukan adalah bersosialisasi atau bergaul. Bersosialisasi dengan lingkungan yang baik adalah salah satu sumber wawasan. Lingkungan yang baik maka akan memberikan pengaruh yang baik terhadap diri kita sehingga baik untuk kehidupan kita mendatang. Dari sini kita akan mendapatkan berbagai macam karakter yang kita kenal dan bagaimana cara kita jika berteman dengan orang berkarakter seperti itu. Disini kita dapat bertukar informasi dan saling membagi ilmu satu sama lain yang tentunya menguntungkan bagi semuanya.

Menambah wawasan akan memberikan banyak solusi dalam hidup ketika kita sedang dihadapkan dengan suatu masalah. Tak hanya itu, menambah wawasan dapat membuka pikiran positif kita dan menuntun menuju apa yang kita inginkan. Mungkin itu yang bisa saya bagi pada teman-teman semua semoga bermanfaat bagi saya sendiri dan teman-teman. Amin

4 komentar:

  1. Saya sepakat banget dgn empat cara ini. Tapi, saya coba memberi tambahan untuk cara yg kedua. Menurut saya, kita harus benar-benar menyeleksi acara televisi yg kita tonton, krn sekarang ini banyak sekali tayangan televisi yg membawa efek buruk dan menyebarkan pengaruh negatif. Acara televisi yg menyebarkan nilai-nilai positif adalah tontonan yg ideal, hehe.... :D

    BalasHapus
  2. Blogging juga termasuk sosialisasi kan? Dan lebih cepat menambah wawasan :D

    BalasHapus
  3. sayangnya tontonan sekarang banyak yang tidak bermutu. :(

    BalasHapus
  4. @Ditter & catatannyasulung: iya sih....,tapikan masih ada yang mendidik....,

    @Kaget: betul itu....,apa lagi bisa sharing sama yang lain...,

    BalasHapus